My Beloved Family

My Beloved Family
"The love of a family is life's greatest blessing" -anonim-

Saturday, August 1

War on Securing The Energy



Mata Kuliah    : PERDAMAIAN DAN KEAMANAN INTERNASIONAL        
Tanggal           : 16 Desember 2014    

Energi merupakan obyek vital nasional suatu negara. Keamanan energi merupakan istilah yang mengacu pada ketersediaan sumber daya untuk konsumsi energi dalam jangka waktu tertentu. Isu keamanan energi sudah menjadi isu hangat dalam agenda keamanan global dan hubungan internasional. Hal tersebut dikarenakan tingkat konsumsi energi dunia akan semakin meningkat dari tahun ke tahun. Bahkan diperkirakan akan meningkat hingga 50% dalam dua dekade mendatang. Peningkatan tersebut salah satunya dikarenakan oleh tingkat pembangunan ekonomi makro di beberapa negara-negara besar dunia seperti AS, RRC, India dan UE, khususnya dalam kebijakan ekonominya dan liberalisasi perdagangan dunia.

Ancaman keamanan energi tidak lepas dari gejala politik yang berlangsung di negara-negara kaya minyak, munculnya raksasa ekonomi baru atas kekayaan sumber energi seperti China dan India, bencana alam dan sebagainya. Keamanan energi tidak hanya mengacu pada jumlah sumber daya energi yang tersedia di negara tertentu tetapi juga berupa keamanan pasokan energi dan jaringan distribusi yang memadai. Energi memang memainkan peran penting dalam keamanan nasional di setiap negara karena tanpa energi berarti tidak ada pergerakan ekonomi. Oleh sebab itu keberlangsungan hubungan internasional akan sangat erat kaitannya dengan persoalan kebutuhan dan penyediaan energy, dalam hal ini energi minyak bumi dimana pola-pola interkasi yang akan terbangun antar aktor baik Negara maupun non Negara akan sangat ditentukan oleh faktor sumber daya, distribusi dan harga pasaran yang berlaku bagi sumber daya, khususnya sumber daya energi. Dalam konteks ini dapat dikatakan, sumber daya energi akan terus menjadi variable kunci dalam berbagai kalkulasi keamanan internasional.

Terdapat berbagai definisi mengenai War on Securing The Energy  atau perang dalam mengamankan energi. Hal tersebut dikarenakan setiap negara memiliki perhatian dan permasalahan yang berbeda-beda. Arab Saudi sebagai negara kaya minyak mendefinisikan keamanan energi sebagai maintaining and enhancing access to where the oil exists in such obvious abundance dimana menitikberatkan kepada produksi minyak sebagai penopang utama perekonomian. Sedangkan AS lebih fokus terhadap komoditas minyak dimana berbagai strategi digunakan untuk menjamin pasokan minyak dan memecahkan monopoli dalam transportasi minyak. Contoh lain, untuk India dan China sebaga negara dengan pertumbuhan ekonomi tinggi fokus untuk mendapatkan suplai energi yang terjamin bagi pertumbuhan ekonomi nasional. Rusia menitikberatkan pada kontrol dari sumber strategis dan akses bagi ekspor hidrokarbon. Sehingga dapat dikatakan, perang dalam mengamankan energi lebih menitikberatkan bagaimana dan stategi apa yang digunakan suatu negara mendapatkan pasokan jumlah energi yang cukup dan memadai baik itu dari dalam negeri dengan sustainability dan disfersifikasi energi maupun dari luar negeri dengan melindungi akses aliran distibusi energi.

Akses aliran distribusi dan harga minyak ditentukan oleh ketidakpastian geopolitik global. Ketidakpastian geopolitik global tersebut menyangkut stabilitas politik negara-negara pengekspor minyak, ancaman terorisme, adanya kemungkinan penyebaran senjata nuklir, dan terjadinya berbagai konflik internasional di beberapa negara penghasil minyak seperti kawasan Afrika dan Timur Tengah. Kekacauan sistem politik dimana banyak terjadi pergantian rezim dengan idiologi yang berbeda-beda seperti yang terjadi di Irak, Venezuela dan beberapa negara Afrika seperti Angola dan Nigeria, sebagai negara pengekspor minyak, dapat mengganggu stabilitas harga dan distribusi energi minyak dunia. Kunci diplomasi yang baik merupakan stategi yang jitu dalam menjalankan war on securing energy dimana akses salah satu cara untuk menjaga pasokan akses distribusi energi (securing energy) dari luar dalah dengan mengikuti kebijakan internasional.

 


Referensi :  
Julia Nanay. Russia and The Caspian Sea Regioni. Modul kuliah Pertahanan dan Keamanan Internasional Unair. 
https://atmonobudi.wordpress.com/2011/12/08/mengapa-keamanan-energi-merupakan-unsur-penting-dalam-menetapkan-kebijakan-energi-nasional/ 
http://www.kodam17cenderawasih.mil.id/tulisan/fokus/upaya-peningkatan-pengamanan-obyek-vital-nasional/ 
http://www.fkpmaritim.org/energi-keamanan-maritim-dan-kepentingan-geopolitik-di-kawasan-asia-pasifik/

 

0 komentar:

Post a Comment